Kupang –
Satgas percepatan penanganan covid-19 Provinsi NTT, mengumumkan hasil tes swab kedua pasien 01 positif corona NTT El Asamau pada hari ini Jumat, (24/4/2020) di Kupang. Hasil test swab, El dinyatakan sembuh atau negatif dari coronavirus disease (covid-19).
Menanggapi hal itu, El Asamau mengucapkan syukur dan terima kasih kepada Tuhan Yesus Kristus karena dirinya dinyatakan sembuh dari virus corona yang sudah menelan ratusan ribu nyawa umat manusia di dunia itu.
“Terima kasih untuk semua doa dan dukungannya. Tuhan baik,” kata El saat dihubungi tribuanapos.net, Jumat (24/4/2020) di RSU Prof. Dr. W.Z. Yohanes Kupang.
Alumnus Magister Kebijakan Public di American University itu juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat NTT yang setia mendoakannya hingga mengalami kesembuhan.
Baca Juga: https://tribuanapos.net/2020/04/09/el-asamau-mahasiswa-lpdp-asal-alor-umumkan-positif-covid-19-di-ntt/
El mengatakan, muzijat kesembuhan tidak hanya dialami pada dirinya, namun semua keluarganya yang melakukan kontak langsung dengannya juga dinyatakan sembuh dari virus corona hasil test swab.
“Istri, keluarga dekat semua negatif juga, tadi sudah dengar hasil. Tuhan sungguh baik,” ungkapnya penuh syukur.
Pasien 01 NTT El Asamau sebelumnya mengumumkan sendiri melaui youtubenya bahwa dirinya positif terjangkit virus corona di RSU Prof. Dr. W.Z. Yohanes Kupang pada tanggal 9 April lalu. El kemudian menjalani perawatan intensif di ruang isolasi RSU Prof. Dr. W.Z. Yohanes Kupang sejak tanggal 9 April hingga hari ini tanggal 24 April 2020.
Baca Juga: https://tribuanapos.net/2020/04/10/pasien-positif-covid-19-ntt-el-asamau-minta-dukungan-doa-untuk-kesembuhan/
Dirilis berandanusantara.com, Satgas percepatan penanganan covid-19 provinsi NTT, Jumat (24/4/2020) mengumumkan hasil tes swab kedua terhadap pasien 01 positif corona El Asamau. Pasien El Asamau yang sebelumnya mengumumkan sendiri hasil rapid tesnya itu akhirnya dinyatakan negatif covid-19.
“Pasien 01 tersebut setelah mengikuti protokol perawatan penatalaksanaan pasien covid-19 di RSUD Prof. Dr. W. Z. Yohanes Kupang akhirnya sembuh,” jelas Kadis Kesehatan NTT, Dominggus Mere, yang juga ketua gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Provinsi NTT, di Kantor Dinas Kesehatan Provinsi NTT.
Menurut Dominggus, setelah dinyatakan sembuh, pasien 01 El Asamau akan dipulangkan ke rumahnya. Meski demikian, selama 14 hari kedepan El Asamau masih harus mengisolasi diri di rumah agar pihak medis bisa memastikan dan memulihkan kembali kondisinya.
Dominggus Mere mengimbau semua pihak untuk tetap menjaga situasi dan kondisi di Provinsi NTT. Ia juga mengingatkan warga NTT disiplin menjalankan protocol covid-19 dari pemerintah untuk memutus mata rantai virus corona. (*dm).