Kalabahi – Wakil Bupati Alor Drs. Imran Duru, M.Pd tutup usia pada Minggu 7 Maret 2023 siang di rumah sakit Gatot Subroto Jakarta. Imran meninggal dunia setelah sebelumnya jatuh dari kamar hotel secara tiba-tiba saat dalam tugas daerah di Jakarta.
Sekda Alor Soni O. Alelang mengatakan, pemerintah daerah merasa duka yang mendalam atas meninggalnya Wakil Bupati Alor Imran Duru. Sekda memastikan alm akan disemayamkan di pulau Alor secara kedinasan sesuai protokol daerah yang dipimpin langsung Bupati Alor Drs. Amon Djobo, M.AP.
Soni menjelaskan, Jenazah alm saat ini masih disemayamkan sementara di Rumah Sakit Gatot Subroto Jakarta.
Menurut Sekda, sesuai koordinasi dengan keluarga, Jenazah almarhum akan diberangkatkan dari Jakarta ke Alor pada Senin besok dengan pesawat Batik Air pada pukul 02.00 pagi, tiba di Bandara El Tari Kupang sekitar pukul 07.00 kemudian lanjut ke Alor sekitar pukul 08.00 WITA.
Soni mengatakan, pemerintah daerah dipimpin Bupati Alor Drs. Amon Djobo bersama keluarga duka dan masyarakat Alor akan menjemput almarhum di Bandara Mali, Alor.
Selanjutnya, jenazah akan dibawa ke Rumah Jabatan Wakil Bupati Alor di Kalabahi Kota untuk dilakukan upacara persemayam secara militer sesuai protokol daerah.
“Karena beliau adalah pejabat daerah yang meninggal dalam tugas maka pemakaman akan dilakukan secara kemiliteran di rumah jabatan. Nanti Irup (Inspektur Upacara) Pak Bupati Alor. Soal teknis acaranya nanti kita atur bersama keluarga duka,” kata Sekda, Minggu petang di Kalabahi.
Setelah upacara di rumah jabatan maka jenazah akan diantar ke rumah duka di Kadelang untuk disholatkan. Kemudian jenazah akan diantar lagi ke Dulolong untuk disemayamkan di sana sesuai permintaan keluarga.
“Kita iring-iringan ke rumah kediaman beliau di Kadelang untuk disholatkan, kemudian dilanjutkan dengan acara keluarga yang lain. Setelah selesai kita iring-iringan lagi ke Dulolong untuk pemakaman di sana. Pemakaman itu tentu ada acara keagamaan dan kemiliteran juga di sana,” lanjut Soni.
Sekda juga mengatakan alm tidak disemayamkan di taman makan pahlawan daerah karena keluarga meminta disemayamkan di pemakaman keluarga di Desa Dulolong yang menjadi kampung halaman alm.
“Alm tidak dimakamkan di tanam makam pahlawan karena permintaan keluarga juga minta untuk harus di pemakaman keluarga di Dulolong. Itu permintaan keluarga yang kita pemerintah hormati,” ujarnya.
Sekda mengimbau kepada seluruh instansi pemerintah, swasta, BUMD, sekolah agar Senin besok menaikkan bendera merah putih setengah tiang guna menghormati jasa almarhum.
Soni juga mengungkapkan bahwa Bupati Alor Amon Djobo, jajaran pemerintah daerah dan masyarakat Alor berduka yang mendalam dan sangat kehilangan atas meninggalnya almarhum dalam tugas daerah.
“Kita doakan agar alm diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan,” tutup Soni Alelang sambil menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar Alor di Jakarta yang telah mengurus jenazah alm di RSPAD Gatot Subroto hingga kepulangannya besok ke Alor.
Almarhum Imran Duru menjabat Wakil Bupati Alor mendampingi Bupati Alor Amon Djobo Periode 2014-2019 dan Periode 2019-2024. Sebelum menjabat Wakil Bupati Alor, ia adalah guru yang selama ini bertugas di salah satu SMP di Pulau Pantar.
Sosok Imran juga disebut-sebut bakal maju bertarung menjadi calon Bupati Alor di Pilkada Alor 2024, namun takdir berkata lain, ia telah dipanggil pulang oleh Yang Maha Kuasa. RIP. (*dm).