Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Untrib Terima Pendaftaran Gratis Bagi Calon Mahasiswa Baru Tahun 2022

Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untrib, Agustina Aloojaha.
Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untrib, Agustina Aloojaha.
Kalabahi –
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tribuana Kalabahi (UNTRIB) menerima pendaftaran calon mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023. Untuk biaya pendaftaran tahun 2022 ini, seluruhnya digratiskan.
“Kita di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris pendaftaran mahasiswa baru tahun ini gratis. Kita tidak pungut biaya jadi adik-adik calon mahasiswa baru silahkan daftar kuliah di sini,” kata Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris, Agustina Aloojaha, Senin (17/5) di Kalabahi.
Agustina mengatakan, pendaftaran mahasiswa baru Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Tahun 2022 dibuka secara ofline dari tanggal 10 Maret s/d 06 Agustus 2022 pada tiap hari kerja, pukul 08.00 – 14.00 berlokasi di Kampus UNTRIB Jl. Soekarno-Hatta, Batunirwala, Kalabahi.
Baca Juga: https://tribuanapos.net/2022/05/17/pemkab-alor-gelar-festival-dugong-tanggal-18-19-mei-2022-berikut-rangkaian-acaranya/
Sementara itu pendaftaran secara online dapat juga dilakukan melalui link website  pmb.untribkalabahi.ac.id. Penerimaan Mahasiswa Baru dibuka 3 (tiga) gelombang, yaitu:
Gelombang 1
Pendaftaran                 : 10 Maret 2022 – 13 Mei 2022
Ambil No Tes              : 13 Mei 2022
Tes Tulis                      : 17 Mei 2022
Pengumuman Hasil     : 20 Mei 2022
Baca Juga: https://tribuanapos.net/2022/05/17/bobby-kilaka-terpilih-pimpin-pengurus-alumni-fakultas-hukum-untrib-dekan-pesan-bangun-kolaborasi/
Gelombang 2
Pendaftaran                 : 14 Mei 2022 – 16 Juli 2022
Ambil No Tes              : 16 Juli 2022
Tes tulis                       : 18 Juli 2022
Pengumuman Hasil     : 22 Juli 2022
Gelombang 3
Pendaftaran                 : 18 Juli 2022 – 06 Agustus 2022
Ambil No Tes              : 6 Agustus 2022
Tes Tulis                      : 08 Agustus 2022
Pengumuman Hasil     : 12 Agustus 2022
Baca Juga: https://tribuanapos.net/2022/05/15/prodi-pendidikan-teologi-untrib-terima-pendaftaran-gratis-bagi-calon-mahasiswa-baru-tahun-2022/
Persyaratan Pendaftaran
  • Tamatan SMA/SMK/MA, Paket C sederajat (semua tahun tamat).
  • Fotokopi Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, masing-masing 1 lembar.
  • Fotokopi KTP Calon Mahasiswa (bisa kartu identitas lainnya misalnya kartu siswa) dan KTP Orang Tua dan Wali, masing-masing 2 lembar.
  • Foto copy KIP/KKS/PKH (Jika ada)
  • Pas Foto Warna ukuran 3 x 4 dan 4 x 6, masing-masing 3 lembar.
  • Menerima juga mahasiswa transfer dan alih jenjang (akreditasi prodi asal setara atau lebih dari prodi tujuan).
  • Foto copy KIP/KKS/PKH (Jika ada).
Baca Juga: https://tribuanapos.net/2022/05/15/alvonso-gorang-launching-aplikasi-kajek-alor-layanan-transportasi-publik-berbasis-digital-perdana-di-alor/
Sumber Beasiswa di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris
Tersedia beasiswa Bidik Misi, KIP Kuliah, PPA, Gubernur NTT, Kementrian Agama, LPDP untuk lanjut S2 bagi mahasiswa berprestasi , GMIT, dan masi banyak lagi.
Calon mahasiswa yang masuk lima besar peringkat tes tiap gelombang, dapat beasiswa KIP Kuliah jika berasal dari keluarga kurang mampu.
Kaprodi Agustina meminta calon mahasiswa baru untuk segera mendaftar di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris karena Prodi tersebut memiliki akreditasi baik dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT).
Selain itu, mereka yang tamatan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris juga akan mudah mengakses peluang kerja untuk menjadi guru PNS, dosen, tour guide, maupun bisa bekerja di berbagai perusahaan swasta.
Informasi pendaftaran selengkapnya dapat menghubungi No HP. 082145309922 (Agustina Aloojaha). (*dm).